Amlodipin 

Amlodipine adalah obat untuk menurunkan tekanan darah tinggi yang masuk dalam golongan calcium channel blocker.Cara kerja amlodipne adalah memasuki jaringan dan pembuluh darah arteri tertentu, kemudian mengalir ke jantung dan menurunkan tekanan darah. Amlodipine adalah obat yang digunakan sebagai kombinasi dari obat lain untuk mengatasi penyakit tekanan darah tinggi atau bisa juga digunakan sebagai obat tunggal. Selain menurunkan tekanan darah tinggi, amlodipine juga bisa mencegah stroke, serangan jantung, dan masalah ginjalAmlodipine adalah obat darah tinggi generik. Obat darah tinggi generik ini  biasanya juga digunakan untuk mencegah penyakit angina atau nyeri dada. Obat darah tinggi generik ini juga dapat membantu meningkatkan kemampuan anda untuk berolahraga dan menurunkan frekuensi serangan angina. Namun, amlodipine ini tidak boleh digunakan untuk mengobati serangan nyeri dada ketika kondisi tersebut terjadi. Gunakan obat serangan  nyeri dada yang lain yang dianjurkan oleh dokter.

Manfaat Obat Amlodipine Besylate

Obat amlodipine masuk ke dalam golongan obat antagonis kalsium golongan dihydropyridine (antagonis ion kalsium) yang menghambat influks ion kalsium melalui membran ke dalam otot polos vaskular dan otot jantung sehingga mempengaruhi kontraksi otot polos vaskuler dan jantung. Manfaat obat amlodipine menghambat influks ion kalsium secara selektif, dimana sebagian besar mempunyai efek pada sel otot polos vaskuler dibandingkan dengan sel otot jantung. Selain itu, manfaat obat amlodipine juga untuk mencegah nyeri dada. Tetapi bukan untuk mengatasi kondisi saat terjadi nyeri dada ya. Untuk obat nyeri dada yang digunakan saat serangan nyeri dada itu muncul, biasanya menggunakan obat seperti nitrogliserin sublingual untuk meringankan nyeri dada saat serangan angina. 

Dosis Penggunaan Amlodipine Besylate

Obat amlodipine tersedia dalam 2 jenis sediaan yaitu sediaan amlodipin 10 mg dan amlodipin 5 mg. Untuk menentukan sediaan mana yang cocok untuk untuk anda adalah tergantung pada anjuran dokter. Oleh sebab itu, anda harus berkonsultasi terlebih dahulu sebelum menentukan sediaan amlodipine yang akan anda konsumsi.Dosis amlodipin pada  dewasa untuk mengatasi hipertensi adalah amlodipin 5 mg sebanyak 1 kali sehari untuk dosis awal. sementara dosis  amlodipin untuk pemeliharaan adalah amlodipin 5 mg sampai dengan amlodipin 10 mg satu kali sehari. Apabila pasien masuk ke dalam kategori rentan, maka dapat dimulai dengan minum 2,5 mg satu kali sehari. Dosis amlodipin pada dewasa untuk mengatasi keluhan penyakit arteri koroner dianjurkan untuk mengkonsumsi obat dengan dosis amlodipin 5 mg  sampai amlodipin 10 mg satu kali sehari. Sementara untuk pasien dengan kondisi angina stabil atau vasospastic kronis sebaiknya mengkonsumsi obat dengan dosis amlodipin 10 mg agar efek yang diberikan lebih bisa memadai. Obat amlodipine masuk ke dalam golongan obat kategori C yang hanya boleh diberikan pada wanita hamil jika manfaat yang diperoleh ibu hamil lebih besar dibandingkan dengan resiko terhadap janin. Tetapi, untuk wanita hamil dan menyusui dalam pemakaian obat ini sebaiknya tetap harus berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter, karena amlodipine juga beresiko terserap ke dalam ASI dan tertelan oleh bayi.

Efek Samping Penggunaan Amlodipine Besylate

Efek samping ringan yang biasanya muncul adalah seperti pusing, sakit kepala, lelah, timbul kemerahan di kulit dan rasa kesemutan hingga hilang kesadaran. Selain itu terdapat pula efek samping yang serius dari penggunaan obat amlodipine ini, seperti nyeri pada bagian dada serta perasaan berat. Timbul bengkak di pergelangan kaki serta tangan juga merupakan efek samping yang serius. 

Beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mengkonsumsi amlodipine yaitu :

  • Hipotensi Mengkonsumsi obat amlodipine mungkin bisa menimbulkan hipotensi simtomatik, terutama pada pasien dengan stenosis aorta berat. Karena timbulnya reaksi secara bertahap, maka hipotensi akut tidak mungkin akan terjadi.
  • peningkatan angina atau infark miokard Mengkonsumsi amlodipine juga beresiko memperberat angina dan infark miokard akut terutama pada pasien dengan penyakit arteri koroner obstruksi berat. 

amlodipin

Interaksi obat ( jangan digunakan bersamaan dengan)

Interaksi obat mungkin terjadi jika obat ini dikonsumsi secara bersamaan. Menggunakan obat amlodipine dengan obat – obatan lain bersamaan dapat menyebabkan beberapa interaksi seperti :

  • Diltiazem, ketoconazole, itraconazole, dan ritonavir. Penggunaan obat amlodipine bersamaan dengan salah satu obat diatas dapat meningkatkan kadar amlodipine dalam tubuh, sehingga dapat menyebabkan penurunan tekanan darah hingga di bawah normal atau biasa dikenal sebagai hipotensi.
  • Sildenafil. Penggunaan bersama dengan sildenafil dapat meningkatkan efektivitas amlodipine sehingga tekanan darah akan menurun drastis.
  • Metoprolol. Penggunaan obat amlodipine ini bersamaan dengan metoprolol maka akan dapat menyebabkan sakit kepala, pusing, pingsan, dan perubahan denyut nadi atau detak jantung.
  • Aspirin dan ibuprofen. Penggunaan bersamaan dengan obat ini bisa menyebabkan peningkatan tekanan darah tinggi.
  • Cyclosporin. Penggunaan amlodipine bersamaan dengan cyclosporin dapat meningkatkan kadar siklosporin dalam tubuh sehingga menimbulkan efek samping seperti mual atau muntah.
  • Simvastatin. Penggunaan bersamaan simvastatin akan meningkatkan kadar simvastatin dalam darah. Sehingga dapat menimbulkan resiko efek samping seperti kerusakan hati, serta kerusakan dan kematian jaringan otot rangka.

Dengan membaca saja artikel tentang amlodipine ini tidak bisa menggantikan konsultasi dengan dokter. Pemakaian obat amlodipine ini harus dengan anjuran dokter dan dalam pengawasan dokter. Oleh karena itu, sebaiknya anda berkonsultasi terlebih dahulu sebelum dan selama pemakaian obat amlodipine ini.

Referensi :

  1. WebMD : Amlodipine BESYLATE  : https://www.webmd.com/drugs/2/drug-5891/amlodipine-oral/details
  2. RxList : Amlodipine : https://www.rxlist.com/consumer_amlodipine_norvasc/drugs-condition.htm
  3. Drugs.Com :  Amlodipine : https://www.drugs.com/amlodipine.html
  4. NHS : Amlodipine : https://www.nhs.uk/medicines/amlodipine/
  5. DrugBank : Amlodipine : https://go.drugbank.com/drugs/DB00381
  6. Medlineplus : Amlodipine : https://medlineplus.gov/druginfo/meds/a692044.html
  7. Medical News Today : What to know about amlodipine : https://www.medicalnewstoday.com/articles/32428

Mahendra Pratama

Mahendra Pratama, seorang ahli gizi berusia 52 tahun dan bekerja di Handal Dok sebagai penulis/editor. Ia lulus dari Universitas Wijaya Kusuma sekitar 25 tahun yang lalu. Dia adalah mahasiswa yang berprestasi. Mahendra sering menulis artikel tentang nutrisi atau cara menjaga kesehatan. Dia memiliki hobi - yoga.

Mungkin Anda juga menyukai